Lumajang , Merdekanews.id Polsek Kunir Polres Lumajang sukses menggelar kegiatan Curhat Kamtibmas di Balai Desa Kabuaran.
Kegiatan ini bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat serta menyampaikan pesan-pesan kamtibmas menjelang pelaksanaan Pemilu Serentak 2024.
Kapolsek Kunir, IPTU Muljoko, S.H., dalam kesempatan tersebut menyampaikan himbauan kepada seluruh warga untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama proses pemilu.
"Kami mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menciptakan suasana yang kondusif, aman, dan damai selama pelaksanaan Pemilu," ujar Kapolsek.
Iptu Muljoko menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, di antaranya pentingnya menjaga keamanan lingkungan, menghindari hoaks, serta menjaga netralitas dalam pelaksanaan Pemilu. Selain itu, warga juga diberikan kesempatan untuk bertanya jawab langsung dengan Kapolsek.
"Kami berharap dengan adanya kegiatan Curhat Kamtibmas ini, situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Kunir dapat terus terjaga dengan baik," terangnya
Dalam dialog yang berlangsung hangat, warga juga menyampaikan berbagai pertanyaan dan masukan terkait pelaksanaan pemilu. Beberapa di antaranya adalah mengenai netralitas aparat, pencegahan hoaks, serta cara menjaga keamanan lingkungan.
"Kegiatan seperti ini sangat bermanfaat untuk mendekatkan Polri dengan masyarakat. Kami merasa lebih aman dan nyaman dengan adanya kegiatan seperti ini," ungkap Hj. Sulastini Kepala Desa Kabuaran.
Kegiatan Curhat Kamtibmas ini mendapat respon positif dari masyarakat. Hal ini terbukti dengan antusiasme warga yang hadir dalam kegiatan tersebut.
Kehadiran Babinsa, Serda Usman, turut memperkuat sinergitas antara TNI dan Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat
0 Comments