Pasuruan - Merdekanews.id, Nguling, 11 Oktober 2024, Tim Sister Peri melakukan kegiatan Home Visit di Desa Sudimulyo, Kecamatan Nguling. Dipimpin oleh dr. Dimas Satryo Bagus S, Sp.PD, dokter Spesialis Penyakit Dalam RSUD Grati, tim ini juga terdiri dari paramedis, petugas laboratorium, ahli gizi, fisioterapi, dan petugas farmasi.
Keluarga pasien berinisial BS menyampaikan rasa terima kasih atas kedatangan tim Sister Peri: “Saya sangat berterima kasih kepada tim Sister Peri yang sudah datang langsung ke rumah saya. Semoga inovasi ini terus berjalan untuk membantu masyarakat lainnya.”
Alhamdulillah, inovasi Home Visit yang digagas oleh Direktur RSUD Grati, drg. Dyah Retno Lestari, M.Kes., terus berkelanjutan dan memberikan manfaat besar bagi masyarakat.
Paguyuban Lansia Sister Peri Si-Plus RSUD Grati Kabupaten Pasuruan kembali berkumpul di Aula Graha RSUD Grati. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesehatan dan kebersamaan para lansia, serta mendukung program pelayanan geriatri terpadu di RSUD Grati. Dengan semangat kebersamaan, kita terus berkomitmen memberikan pelayanan terbaik untuk para lansia. Muhammad
0 Comments