Satgas Preventif Lumajang Cegah Balap Liar dan Kriminalitas


Lumajang, Merdekanews.id Kepolisian Resor (Polres) Lumajang terus berupaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) dengan menggelar patroli secara intensif. Salah satunya adalah kegiatan patroli yang dilakukan oleh Satgas Preventif OMP 2024 di Jalan Brigjen Slamet Riyadi, perempatan Semar, beberapa hari yg lalu.

Kasatgas Preventif Polres Lumajang, AKP Sajito, S.H., M.H., menjelaskan bahwa patroli ini difokuskan untuk mencegah terjadinya aksi balap liar dan tindak kriminalitas seperti 3C (curas, curat, curanmor). 

"Kami ingin memberikan rasa aman kepada masyarakat, terutama di lokasi-lokasi yang rawan terjadinya gangguan kamtibmas," ungkapnya.

Sebanyak 15 personel Satgas Preventif dikerahkan dalam kegiatan patroli ini. Mereka melakukan pemantauan secara intensif di sepanjang Jalan Brigjen Slamet Riyadi. 

AKP Sajito, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan patroli ini merupakan upaya preventif untuk menciptakan situasi yang kondusif bagi masyarakat. 

"Alhamdulillah, selama kegiatan patroli berlangsung, situasi terpantau aman dan terkendali," ujarnya.

Post a Comment

0 Comments