Lumajang, Merdekanews.id Polsek Klakah menyambangi para mahasiswa Universitas Islam Negeri Sunan Ampel (UINSA) Surabaya yang tengah melaksanakan KKN di dusun Tambakboyo, desa Klakah, kecamatan Klakah, kabupaten Lumajang.
Kunjungan ini bertujuan untuk menyampaikan pesan Kamtibmas kepada para mahasiswa agar program KKN berjalan lancar dan aman.
Bripka Eko Yudhianto anggota Polsek Klakah, menghimbau para mahasiswa untuk menjalankan program KKN dengan sebaik-baiknya dan memberikan manfaat bagi masyarakat setempat. Ia juga menekankan pentingnya menjaga sikap sopan santun dan menghormati kearifan lokal selama KKN berlangsung.
"Kami harapkan para mahasiswa dapat menjadi teladan yang baik bagi masyarakat dan membantu mewujudkan situasi Kamtibmas yang kondusif di desa Klakah," ujar Bripka Eko.
Bripka Eko juga mengingatkan para mahasiswa untuk selalu waspada terhadap potensi tindak kejahatan seperti penipuan, pencurian, dan curanmor. Ia menyarankan para mahasiswa untuk memilih tempat yang aman saat memarkir kendaraan, selalu mengunci stang, dan mencabut kunci kontak.
"Semoga dengan adanya kunjungan ini, para mahasiswa KKN UINSA Surabaya dapat melaksanakan programnya dengan lancar dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat desa Klakah," pungkas Bripka Eko.
0 Comments