Kapolsek Bersama Forkopimca Kedungjajang Hadiri Rakor Program Kegiatan Kalender Event Kabupaten Lumajang Tahun 2023.



Lumajang, Merdekanews.id Kapolsek Kedungjajang bersama Forkopimca menghadiri rapat koordinasi dalam rangka rencana pelaksanaan Program Kegiatan Kalender Event Kab. Lumajang Tahun 2023 (Gebyar Pol-polan) yang akan diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Lumajang.

Rakor tersebut dilaksanakan di ruang rapat lantai 2 Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lumajang.

Kapolsek Kedungjajang Iptu Maryanto menyampaikan, hasil rakor bahwa kegiatan kalender Event Kabupaten Lumajang tahun 2023, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan penyelenggaraan gebyar Pol - Polan 

"Acara tersebut mengambil tema Insan Pendidikan Lumajang Berkarakter dan Berbudaya dalam Bingkai Merdeka Belajar dengan penanggung jawab Dindikbud  kabupaten Lumajang," ujarnya.

Bahwa kegiatan Event gebyar Pol - Polan ini merupakan rangkaian kegiatan Pemerintah Kabupaten Lumajang yang mana Dindikbud ditunjuk sebagai panitia penyelenggara.

"Kegiatan rencana akan dilaksanakan mulai tanggal 23 sampai 27 Mei 2023," kata Iptu Maryanto.

Sementara Sekertaris Dindikbud Kab. Lumajang, Bapak Syaiful Bahri mengatakan, Kegiatan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Bersholawat merupakan puncak kegiatan yang akan dilaksanakan pada tanggal 27 Mei 2023 yang akan dihadiri sekitar 3000 undangan baik dari OPD, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Kelompok Buruh dan Masyarakat Lumajang secara umum.

"Kami berharap dengan rapat Koordinasi ini bisa memberikan Solusi untuk memperlancar kegiatan yang akan dilaksanakan," tuturnya.

Post a Comment

0 Comments