Lumajang,Merdekanews.id Untuk memelihara situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Pasirian untuk antisipasi aksi 3C (Curas, Curat, dan Curanmor) dan aksi balap liar, serta premanisme, Personil Pasirian menggelar patroli Jembatan Jalan Lintas Selatan (JLS), Desa Bago, Kecamatan Pasirian, Kabupaten Lumajang, Sabtu (11//3/2023).
Kapolsek Pasirian AKP Agus Sugiharto mengatakan, kegiatan patroli 3C, tawuran dan balap liar ini dilakukan guna memberikan keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat.
“Kita melakukan patroli agar tidak terjadi aksi kriminalitas, tawuran, pesta miras dan balap liar wilayah hukum kita,” sebutnya.
Dari hasil patroli ini, anggota Polsek Pasirian tidak ada menemukan pelaku kejahatan yang mengganggu Kamtibmas, tawuran, pesta miras dan balap liar.
“Hasil patroli anggota kami tidak ada ditemukan adanya tindak kriminalitas, tawuran dan pesta miras,” terangnya.
Menurut Agus patroli ini akan terus dilakukan agar masyarakat benar – benar mendapatkan keamanan dan kenyamanan
“Patroli ini rutin kita lakukan agar terciptanya rasa aman bagi warga yang melaksanakan aktivitas dan terjalinnya komunikasi yang baik antara Polri dengan masyarakat sehingga terwujudnya Kamtibmas yang kondusif dan masyarakat semakin Produktif,” jelasnya.
Kapolsek menyampaikan himbauan kepada warga sekitar jalan lingkar agar menghubungi Polsek Pasirian apabila mendengar informasi adanya balap liar maupun kamtibmas lain.
“Kami himbau kepada masyarakat seputaran jalan Pemuda Rembang jika mendengar adanya informasi balap liar maupun informasi tentang kamtibmas lainya agar segera menghubungi Polsek Pasirian agar bisa cepat di tindak lanjuti,” pungkasnya.
0 Comments