Wujud Sinergitas, Jajaran Forkopimda Lumajang Hadiri Tasyakuran Hari Bhayangkara ke 75

 



LUMAJANG - Polres Lumajang menggelar kegiatan tasyakuran Hari Bhayangkara ke 75 Polres Lumajang, Kamis (1/7/2021) di ruang eksekutif Polres Lumajang


Kegiatan tasyakuran dihadiri oleh Wakil Bupati Lumajang Sdri. Ir.Hj. Indah Amperawati, M.Si., Kapolres Lumajang AKBP Eka Yekti Hananto Seno, SIK.M.Si., Ketua DPRD Kab. Lumajang Sdr. H. Anang Akhmad Saifudin., Kepala Kejaksaan Negeri Lumajang Sdr. Sugeng Riadi, SH., Danyonif 527BY Letkol Inf Alexander Terangta. PA., Kasdim 0821 Mayor Inf Rinanto.


Selain itu juga tampak hadir Ka BNN Kab. Lumajang AKBP Indra Brahmana, Ka PN Kab. Lumajang Sdr. Gede Sunarjana, SH.MH., Wakil Pengadilan Agama Kab. Lumajang, Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Lumajang Agus Wahono,A.MdIP.,SH.,MH, Sekda Kab. Lumajang Sdr. Drs. Agus Triono, M.Sim, Perwakilan RS Bhayangkara Lumajang, Ketua MUI Kab. Lumajang KH. Ahmad Hanif, SQ, Ketua PCNU Kab. Lumajang Sdr. H. Mohammad Mas'ud, S.Ag.M.Pd., PP Polri AKBP (Purn) Mulyadi dan PJU Polres Lumajang.


Mengingat saat ini masih pandemi Covid 19, acara dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat, seluruh tamu undangan diwajibkan mencuci tangan, memakai masker, dan jaga jarak.


Dalam sambutannya, Wakil Bupati Lumajang Ir. Hj. Indah Amperawati, M.Si mengucapkan selamat hari ulang tahun untuk Jajaran Polri yang ke 75.


"Mudah-mudahan kita terus akan bisa bekerja sama, bergandengan tangan, membangun Kabupaten Lumajang, membangun Indonesia dengan seluruh kekuatan full, dengan penuh kekompakan dan kesolidan." tutur Wakil Bupati Lumajang


Ia menambahkan, dengan kekompakan, kesolidan ini akan terasa mudah, kesulitan apapun kalau kita kompak maka semua akan dapat ditanggulangi dengan mudah.


"Saya juga menyampaikan pesan ucapan dari Pak Bupati Lumajang yang saat ini beliau kurang sehat, Selamat Hari Bhayangkara ke 75, kita terus bergerak untuk memberikan rasa tenteram, aman dan nyaman bagi masyarakat Lumajang." pungkasnya


Sementara, Kapolres Lumajang AKBP Eka Yekti mengucapkan terimakasih atas kehadiran Forkopimda Lumajang dan tamu undangan dalam acara tasyakuran yang cukup sederhana, dan terbatas karena situasi masih Pandemi Covid 19, sehingga pelaksanaan harus sesuai protokol kesehatan.


"Kami mewakili seluruh keluarga besar Polres Lumajang mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya atas dukungan dari Forkopimda Lumajang dan semua pihak serta seluruh warga Kabupaten Lumajang kepada Polri dalam hal ini Polres Lumajang, apa yang kami lakukan selama ini semata-mata untuk Lumajang." tutur Kapolres Lumajang 


AKBP Eka Yekti juga menyampaikan kisahnya bersama anggota Polres Lumajang saat mengibarkan bendera merah putih raksasa di air terjun Coban dan Sewu Panorama Tumpak Sewu Lumajang.


"Pengibaran bendera merah putih raksasa sebesar 100 m x 6 m di air terjun Coban Sewu dan Panorama Tumpak Sewu Lumajang ini dilaksanakan anggota Polres Lumajang bersama dengan profesional dari Dear Traveller Adventure Team." kata AKBP Eka Yekti


Ia menambahkan air terjun ini lerengnya ada di Malang, panoramanya ada di Lumajang, jadi judul kegiatan ini pengibaran bendera raksasa di air terjun coban sewu dan panorama tumpak sewu.


"Kami juga sudah pamit ke pihak pengelola Malang dan Lumajang terkait kegiatan ini, semata-mata untuk mempromosikan wisata yang sangat eksotis dan indah ini, Kabupaten dengan seribu air terjun." imbuhnya


Pihaknya juga mengucapkan terimakasih atas surprise dari jajaran Forkopimda Lumajang di hari Bhayangkara ke 75.


"Semoga sinergitas kita semua dapat menciptakan Lumajang yang aman kondusif, baik itu kriminalitas maupun terkait Covid 19." pungkasnya (Humas Polres Lumajang)

Post a Comment

0 Comments