Jember,kabarejember.com
---- Pengembangan dan pembangunan fasilitas kampus Politeknik Negeri Jember (Polije) bagian belakang terus dipersiapkan antara lain dengan membuka gerbang kampus bagian utara dan membuat akses jalan kampus baru, yang direncanakan untuk menghubungkan pembangunan gedung jurusan dan fasilitas lainnya. Pengembangan kawasan tersebut disinergikan dengan penataan landscaping di area sekitarnya.
Demikian dipaparkan Saiful Anwar, S.TP, MP Direktur Polije ketika melepas tim penanam penghijauan di kawasan jalan kampus baru, Jum’at (6/11) pagi. Sejumlah 150 orang pejabat mulai Direktur, para Wakil Direktur, Para Ketua Jurusan, Kepala Bagian dan semua pejabat serta staf terkait secara serentak melakukan penanaman 200 lebih bibit Bunga Tabebuya jenis warna Putih, Kuning, Ungu dan Pink.
“Penanaman serentak Bibit Bunga Tabebuya ini bertujuan untuk memperindah kawasan pengembangan kampus menjadi kawasan yang asri dan indah, disamping untuk menjaga keseimbangan alam serta meningkat kwalitas paru-paru kampus”, papar Saiful Anwar.
Wilayah penanaman Bibit Tabebuya ada disekitar jalan kampus baru, di area belakang kampus atau lebih tepatnya pengembangan kawasan gerbang utara di jalan Tawangmangu. Sesuai penataan master plan kampus sampai tahun 2035, maka akan dibangun beberapa fasilitas mulai gedung jurusan dan laboratorium serta kawasan pengembangan Teaching Factory (TeFa).
Pengembangan kawasan kampus bagian utara untuk mengantisipasi tuntutan perkembangan kampus yang akan mewujudkan perencanaan pengembangan jurusan dan program studi. “Penanaman bunga Tabebuya, diharapkan pada beberapa tahun mendatang akan menjadi kawasan yang hijau dan indah dan diharapkan meningkatkan motivasi dan semangat dalam belajar, berinovasi dan berkarya”, tandas Saiful Anwar.
Proses penanaman bibit Bunga Tabebuya tersebut dibagi menjadi 4 blok, dengan rincian blok satu bunga warna putih sebanyak 60 tanaman, blok dua warna ungu sebanyak 60 tanaman, blok tiga warna Kuning sebanyak 42 tanaman serta blok empat warna pink sebanyak 60 tanaman. (mia/iza/hms)
0 Comments