FKM Unej Terjun Langsung Bantu Masyarakat Terdampak Covid-19

 


Jember,kabarejember.com 

 -  Peringatan Dies Natalis yang ke 18, Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Jember melaksakan berbagai kegiatan untuk masyarakat. Mulai dari berbagai seminar nasional daring hingga terjun langsung membantu masyarakat. Terutama masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 di Kabupaten Jember dengan melaksanakan Bakti Sosial (Baksos) FKM Unej. 



Baksos dilaksanakan di daerah binaan FKM Unej yakni Kelurahan Jumerto Kecamatan Patrang Jember yang sudah berjalan selama 5 tahun terakhir. Pemilihan Kelurahan Jumerto juga karena banyak masyarakat terdampak terutama yang mengandalkan penjualan dipasar dan peternak hewan. Kebetulan, kemitraan antara Kelurahan Jumerto dan FKM Unej sudah terjalin cukup lama. Kegiatan ini dilaksanakan minggu pagi (27/09/2020) dengan penyerahan simbolis dari ratusan paket sembako kepada masyarakat. 



Dekan FKM Unej DR. Farida Wahyuningtyas menuturkan Baksos ini terlaksana berkat kepedulian seluruh civitas akademika FKM Unej dan juga para alumni yang tergabung di Ikatan Keluarga Alumni FKM Unej (Ikakesma). "Total ada sekitar 120 paket sembako yang kami berikan kepada masyarakat," kata Farida. Farida berharap bantuan ini bisa membantu masyarakat yang terdampak pandemi covid-19. 



"Juga diharapkan mendekatkan “jarak” antara FKM Unej dengan masyarakat," jelasnya. Kedepan, pihaknya berharap kegiatan ini berdampak memperlancar kegiatan pembinaan dan pemberdayaan kepada masyarakat. FKM Unej sendiri telah menjalin kerjasama dengan berbagai pihak baik dari stakeholder hingga masyarakat. 



Masalah kesehatan yang tidak pernah selesai, diakui Farida, selalu menjadi motivasi agar kegiatan penelitian, pembinaan dan pemberdayaan masyarakat terus dilakukan. "Keberadaan FKM Unej diharapkan menjadi solusi bagi masalah kesehatan di masyarakat," terangnya. 



Kedepannya diharapkan Baksos FKM Unej terus berlanjut dan dapat menjangkauan berbagai lapisan masyarakat. "Selain itu dengan adanya kegiatan turun lapang seperti ini diharapkan peran pengabdian kepada masyarakat dari Perguruan Tinggi menjadi lebih terasa di hati masyarakat, terutama masyarakan di Kabupaten Jember," jelasnya.



Sementara itu, Ketua Ikakesma FKM Unej Rangga Agus Mahardika mengapresiasi terselenggaranya Baksos FKM Unej ini. Terutama keterlibatan para alumni dalam memperlancar acara ini. "Hal ini membuktikan alumni FKM Unej memiliki kepedulian untuk membesarkan almamater kampus dan masyarakat sekitar kampus," terang Rangga. 



Dirinya berharap para alumni terus menunjukkan kepedulian dan siap dipanggil untuk bersama membangun dan membesarkan FKM Unej. "Kami juga berharap FKM Unej tidak menjadi menara gading. Namun, terus memberikan manfaat untuk menyelesaikan masalah kesehatan masyarakat," pungkasnya. (mia) 


Post a Comment

0 Comments