Peringati HUT RI Ke-74, Polres Lumajang Bikin Film Perjuangan Iptu Jama'ari Merebut Kemerdekaan



Lumajang, Kabarejember.com
(17/08/2019) -----74 tahun yang lalu bangsa Indonesia bersama Ir. Soekarno dan Muhammad Hatta memproklamirkan kemerdekaan bangsa Indonesia. Tak sedikit nyawa melayang demi berdirinya sebuah negara yang besar seperti saat ini.

 74 tahun juga bukan waktu yang pendek bagi bangsa ini untuk terus berbenah dan menghadapi perubahan zaman. Namun demikian, jasa para pahlawan tak boleh dilupakan begitu saja. Berbagai cara juga dilakukan oleh pemerintah agar perjuangan para pahlawan tak lenyap begitu saja di telan bumi, seperti memasukan sejarah Indonesia kedalam kurikulum pendidikan serta banyak menerbitkan buku tentang perjuangan pejuang kemerdekaan.

Kapolres Lumajang AKBP DR Muhammad Arsal Sahban SH, SIK, MM, MH menyampaikan,  bahwa dalam memperingati HUT RI KE-74, untuk mengenang jasa para pahlawan dalam memperebutkan kemerdekaan Republik Indonesia.

Salah satu cara memperingati HUT RI ke 73 yaitu membuat film sejarah perjuangan Iptu Jama’ari dalam merebut kemerdekaan di wilayah Kabupaten Lumajang Jawa Timur.

“Pesan yang ingin disampaikan dalam film ini walau jiwanya harus terenggut dalam perang kemerdekaan, tapi darah, keringat, air mata dan semangatnya tetap hidup memberikan inspirasi bagi kita dalam mengisi kemerdekaan,” ujar Arsal

  Iptu Jama’ari sendiri adalah seorang anggota Mobrig (sekarang Brimob) yang dalam usahanya mempertahankan kemerdekaan Indonesia, harus gugur  bersama beberapa orang anggotanya di sekitaran Monumen Perjuangan desa Tumpeng Kabupaten Lumajang.

Pembuatan film dengan judul LUMAJANG MEMBARA ini dilaksanakan secara kolosal dengan para pemain dari Tim cobra Polres Lumajang bersama komunitas Sahabat M.A.S serta bagian cinematografi dari pohong cinema yang merupakan cineas muda berbakat dari Lumajang. (Suatman)

Post a Comment

0 Comments