Pj Sekda Himbau ASN Tertib Parkir Kendaraan


Lumajang, KaJe
 Pj. Sekda Kabupaten Lumajang, Drs. Agus Triyono, M.Si., menghimbau ASN Pemkab. Lumajang agar tertib dalam memarkir kendaraan bermotornya saat Senam Kesegaran Jasmani (SKJ) di kawasan Stadion Semeru. Hal tersebut disampaikannya sebelum Senam berlangsung, Jum'at pagi (5/4/2019).

"Bapak ibu kalau senam sepeda motornya dimasukkan ke dalam lokasi parkir stadion," ujarnya.

Menurut Pj. Sekda, ada beberapa ASN yang memarkir kendaraan dipinggiran jalan sekitar Stadion Semeru Lumajang. Menurutnya, hal tersebut mengganggu arus lalu lintas.

Lebih jauh, Plt. Sekda mengungkapkan, jika ASN memarkir kendaraannya di luar parkir area stadion, dapat beresiko terjadinya pencurian kendaraan bermotor.

"Jika ASN menghilangkan kendaraan plat merah, makan harus menggantinya," pesannya.

Disisi lain, Pj. Sekda juga menyinggung sistem presensi yang akan diuji cobakan kepada ASN, khususnya, presensi setiap pelaksanaan senam bersama yang akan dilakukan 2x yaitu sebelum senam dan setelah senam.

Sementara itu, untuk  presensi dengan menggunakan deteksi wajah, saat ini masih diujicobakan di beberapa wilayah Kabupaten Lumajang dan akan disosialisasikan kepada para ASN di lingkungan Pemkab. Lumajang. (Suatman)

Post a Comment

0 Comments