Jember Kabupaten Pertama di Indonesia Yang Angkat PPPK



Jember, Kabarejember.com 
---- Inilah saat saat yang ditunggu Para honorer K2 , yang dinyatakan lolos dalam penjaringan Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja ( P3J).

Hari ini, Sabtu, 18/01/2020, bertempat di Aula PB. Sudirman Pemkab Jember ,ratusan Calon PPPK ( pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja ), menggelar tasyakuran . Hebohnya lagi, acara itu sempat dihadiri Bupati Jember, dr. Hj. Faida,MMR.

Informasi yang diterima, ada 937 orang calon PPPK yang hadir, mereka terdiri dari 775 tenaga pengajar ( guru ) 72 orang  tenaga kesehatan serta 90 orang dari penyuluh peetanian.

Dalam arahannya, bupati  Jember dr hj Faida MMR ke 937 orang tersebut sudah bisa menerima gaji mulai per Januari 2020

Sedangkan, dana untuk menggaji 937 orang PPPK tersebut bersumber dari dana APBD kabupaten Jember.

Faida juga menyampaikan kalau pengangkatan 937 calon Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja ini, merupakan  yang pertama di Indonesia. " Jadi Jember merupakan Kabupaten yang pertama  melaksanakan pengangkatan PPPK," jelas bupati Faida.

Bupati berpesan kepada para PPPK untuk mematuhi semua aturan supaya tidak tersandung masalah.dan perlu diingat ini adalah anugrah yang perlu disyukuri.

Faida juga menyampaikan kenapa diberi judul selamatan, karena dengan mendapat anugrah ini tentunya semua pingin selamat .pungkasnya. ( mul )

Post a Comment

0 Comments